Jumat, 22 April 2022 - 12:49 WIB
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gowa menghadiri pertemuan antar lembaga dalam rangka silaturahmi untuk menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 mendatang di Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Gowa, Rabu (20/04/2022)
Artikel.news, Gowa -- Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gowa menghadiri pertemuan antar lembaga dalam rangka silaturahmi untuk menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 mendatang di Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Gowa, Rabu (20/04/2022)
Pertemuan ini dihadiri Kasubdit Politik, Kasubdit Ideologi Kejagung RI, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Gowa, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa, Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Gowa
Ketua Bawaslu Kabupaten Gowa, Samsuar saleh, menyampaikan silaturahmi ini menjadi momentum untuk menjalin komunikasi dengan semua stakeholder untuk persiapan Pemilu dan Pilkada
"Ini menjadi sharing informasi dengan semua stakeholder untuk Pemilu dan Pilkada kedepannya di Tahun 2024, sehingga saya berharap dengan pertemuan ini seluruh stakeholder lebih siap menghadapi Pemilu dan Pilkada," katanya, Jumat (22/04/2022)
Samsuar Saleh melanjutkan, pertemuan ini melahirkan diskusi penting untuk Pemilu dan Pilkada kedepannya.
"Intinya saling memberi masukan antar lembaga untuk mewujudkan Pemilihan dan Pilkada yang bermartabat dan berintegritas," terangnya
Laporan | : | Supriadi |
Editor | : | Ruslan Amrullah |