Kamis, 21 November 2024 - 13:11 WIB
Artikel.News, Bone - Calon wakil bupati Kabupaten Bone Andi Irwandi Natsir yang berpasangan dengan Andi Islamuddin dalam beberapa agenda kampanye rutin mengajak masyarakat untuk tidak tergiur serangan fajar atau tergiur politik uang.
Seperti saat melakukan kampanye di Desa Lemoape, Kecamatan Palakka, Irwandi Natsir kembali mengingatkan warga untuk tidak terpengaruh dengan serangan fajar maupun politik uang.
Bukan tanpa sebab Irwandi Natsir melakukan hal tersebut, bagi mantan Anggota DPRD Sulsel ini, orang bone dikenal sebagai sosok yang beradab sehingga sangat penting untuk menjaga integritas demokrasi.
“Praktik money politics merusak moral masyarakat, menghancurkan kepercayaan, dan melahirkan calon pemimpin yang tidak kompeten. Saudara-saudaraku semua jangan pernah menjual suara Anda, karena itu adalah hak yang sangat berharga,” katanya kepada masyarakat yang hadir.
Irwandi juga mengajak masyarakat yang mengetahui atau menemukan adanya indikasi serangan fajar atau politik uang maka laporkan ke Bawaslu atau kepada tim pemenangannya.
"Paslon tegak lurus akan memberikan hadiah kepada yang menemukan dan tentunya lebih besar dari nilai serangan fajar tersebut,” tambahnya.
Kampanye ini dihadiri ratusan warga Lemoape yang antusias mendengarkan penjelasan hukum serta Visi Misi dari Paslon Tegak Lurus.
Salah seorang warga yang berada di lokasi, Darwis mengatakan dirinya dan warga lainnya memantapkan diri untuk mendukung nomor urut 2 pada 27 november mendatang.
"Kami sangat mengharapkan kenyamanan dan pemimpin yang merakyat, jika nanti paslon tegak lurus terpilih menjadi bupati dan wakil bupati bone jangan lupakan kami," jelasnya.
Laporan | : | Febriansyah |
Editor | : | Ruslan Amrullah |