Selasa, 28 Januari 2025 - 15:26 WIB
Makam remaja perempuan berinisial N (14) nekat melakukan aksi bunuh diri di Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (15/1/2025) pagi.(Foto: Tribun Jabar)
Artikel.news, Garut - Seorang remaja perempuan berinisial N (14) nekat melakukan aksi bunuh diri di rumahnya, di Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (15/1/2025) pagi.
Insiden tersebut diduga dipicu oleh teguran orangtuanya karena kebiasaan N yang terlalu sering bermain handphone.
Ketua RT setempat, Tatang Suryana (52) mengatakan, peristiwa itu terjadi Rabu pagi sekira pukul 07.30 WIB, korban mengakhiri hidup di dapur rumahnya.
"Kemarin saya lagi di kebun sudah di gunung, ada telepon. Langsung aja datang pas sampai anaknya sudah dibaringkan," ujarnya, dikutip dari Tribun Jabar, Selasa (28/1/2025).
Tatang mengaku jika dirinya tidak mengetahui secara pasti penyebab anak tersebut nekat mengakhiri hidupnya.
Namun, berdasarkan informasi yang didapat, korban memang sempat ditegur oleh orangtuanya karena sering bermain handphone.
"Iya katanya (dimarahi) tapi itu satu hari (sebelum) kejadian kemarin aja katanya," ungkapnya.
Berdasarkan pantauan Tribunjabar.id, sejumlah tetangga korban terlihat sedang melaksanakan doa bersama atau tahlil pada hari pertama di rumah duka.
Sementara itu, jenazah korban telah disemayamkan di samping rumah orang tuanya.
Kapolsek Pasirwangi, Iptu Wahyono Aji, membenarkan bahwa peristiwa tersebut terjadi di wilayah hukumnya.
Ia menjelaskan bahwa keluarga korban menganggap kejadian itu sebagai musibah, sehingga memutuskan untuk tidak melakukan autopsi terhadap jenazah N.
"Sudah diperiksa oleh dokter puskesmas, bahwa korban meninggal dunia akibat mengakhiri hidupnya sendiri, kami turut berduka cita sedalam-dalamnya," ujar Aji.
Laporan | : | Supri |
Editor | : | Ruslan Amrullah |