Kamis, 13 Juli 2023 - 18:18 WIB
Baru sehari menikah, seorang wanita asal Kabupaten Samosir, Sumut, malah kabur meninggalkan suaminya saat tengah berbulan madu di sebuah hotel di kawasan Danau Toba.(Istimewa)
Artikel.news, Samosir - Baru sehari menikah, seorang wanita asal Kabupaten Samosir, Sumut, malah kabur meninggalkan suaminya saat tengah berbulan madu di sebuah hotel di kawasan Danau Toba.
Kasus ini akhirnya viral jadi pembahasan di media sosial. Belakangan terungkap ternyata si wanita mengirim uang ke pria lain.
Perempuan bernama Ohana Afrelina Siregar itu mengunci suaminya E Tamba di kamar mandi hotel.
"Sampai sekarang kami keluarganya masih mencari keberadaan istri lae kami ini," kata paman E Tamba, Uluan Rajagukguk, dilansir dari Tribun-Medan.com, Kamis (13/7/2023).
Diketahui kasus ini viral setelah adik E Tamba, Encis Tamba menceritakan kejadian yang dialami oleh kakaknya di Facebook.
Dalam unggahan tersebut, Encis Tamba mengatakan, kakak iparnya melarikan diri sehari setelah melangsungkan pernikahan.
Dijelaskannya, E Tamba dan Ohana menikah pada Senin (3/7/2023) di Kabupaten Samosir.
Keesokan harinya pada Selasa (4/7/2023), Ohana minta ke sang suami E Tamba untuk pergi jalan-jalan.
Keduanya kemudian pergi ke Tigaras, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun.
Pengantin baru itu lantas menginap di sebuah hotel yang berada di kawasan Danau Toba.
"Selasa pagi itu dia (Ohana) merengek minta jalan-jalan sama abang saya. Jadi abang saya mengiakannya dan mereka pergi sampai ke Tigaras dan mereka bermalam di sana di hotel Dio Rafael," tulis Encis Tamba.
Namun, Ohana justru mengunci suaminya di kamar mandi, lalu pergi.
"Tepat pada jam 6 sore, mereka sampai di sana (hotel) dan abang saya dikunci di kamar mandi oleh kakak ipar saya ini," ungkapnya.
Setelah itu, Ohana tak lagi bisa dihubungi. Nomor ponselnya tidak aktif, dan semua akun media sosialnya di-privasi.
Pihak keluarga telah berupaya mencari keberadan Ohana, namun tak membuahkan hasil.
Mereka pun telah melaporkan hilangnya Ohana ke Polres Samosir.
Selain mencari keberadaan Ohana, pihak keluarga juga melacak transaksi keuangan Ohana.
Dari jejak penggunaan uang, Ohana diketahui sempat mengirimkan uang Rp2 juta pada seorang pria berinisial S.
Pengiriman uang itu dilakukan pada hari yang sama di saat Ohana kabur meninggalkan suaminya di hotel.
Keluarga pun menduga uang tersebut untuk biaya penjemputan Ohana di hotel.
Laporan | : | Supri |
Editor | : | Ruslan Amrullah |