Senin, 18 September 2023 - 18:07 WIB
Pj.Gubernur Sulbar Prof.Dr. Zudan Arief Fakrulloh,SH,MH, hadir di Universitas Negeri Makassar (UNM) untuk menyampaikan kuliah umum pada penyambutan mahasiswa baru Program Pascasarjana UNM Tahun Akademik 2023/2024.
Artikel.news, Makassar - Pj.Gubernur Sulbar Prof.Dr. Zudan Arief Fakrulloh,SH,MH, hadir di Universitas Negeri Makassar (UNM) untuk menyampaikan kuliah umum pada penyambutan mahasiswa baru Program Pascasarjana UNM Tahun Akademik 2023/2024.
Kuliah umum ini berlangsung di Hall Theater Gedung Menara Pinisi, Kampus UNM, Jl AP Pettarani, Makassar, Senin (18/9/2023).
Hadir Rektor UNM Prof Dr Husain Syam bersama para wakil rektor, Direktur Program Pascasarjana, dan pejabat UNM lainnya.
Sedangkan Prof Zudan didampingi oleh beberapa pejabat Pemprov Sulbar.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |