Selasa, 14 Maret 2023 - 16:19 WIB
Rekonstruksi ruas jalan HM Yasin Limpo di Kabupaten Gowa mendapat alokasi anggaran sebesar Rp16 miliar pada tahun ini.
Artikel.news, Gowa - Rekonstruksi ruas jalan HM Yasin Limpo di Kabupaten Gowa mendapat alokasi anggaran sebesar Rp16 miliar pada tahun ini.
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengemukakan, ruas jalan ini menjadi salah satu prioritas karena kondisi lalu lintas rata-rata harian (LHR) tergolong tinggi. Ditambah kondisi jalannya rusak parah.
"Alhamdulillah, Rp 16 M alokasi PAGU TA 2023 untuk rekonstruksi ruas jalan H. M. Yasin Limpo di Kabupaten Gowa," kata Andi Sudirman, Selasa (14/3/2023).
Hari ini, Selasa (14/3), tim Dinas PUTR Sulsel telah melakukan MC-0 di lokasi. Rencananya, penanganan tahun ini sepanjang sekitar 3 km pada segmen yang rusak berat.
"Ruas ini menjadi salah satu prioritas kami untuk dikerjakan, karena termasuk kategori lalu lintas harian rata-rata (LHR) tinggi dengan kondisi rusak berat," jelas Andi Sudirman.
Laporan | : | Supriadi |
Editor | : | Ruslan Amrullah |