Sabtu, 11 Maret 2023 - 20:37 WIB
Wakil Ketua DPRD Sulbar Usman Suhuriah menghadiri acara penutupan Kemah Kebangsaan yang berlangsung di Tondok Bakaru, Kabupaten Mamasa, Sabtu (11/3/2023).
Artikel.news, Mamasa - Wakil Ketua DPRD Sulbar Usman Suhuriah menghadiri acara penutupan Kemah Kebangsaan yang berlangsung di Tondok Bakaru, Kabupaten Mamasa, Sabtu (11/3/2023).
Selain Usman, sejumlah anggota DPRD Sulbar juga turut menghadiri kegiatan yang menghadirkan pembicara tokoh nasional yang merupakan pengamat kebijakan publik Andrinof Chaniago, Wakil Sekjen PBNU Muhammad Najib Azca, dan Cendekiawan Muslim Muhammadiyah Sukidi Mulyadi.
Kemah Kebangsaan dengan tema Membangun Kecerdasan Berbangsa Melalui Tokoh Agama, Generasi Muda Antar Umat Beragama Provinsi Sulbar ini ditutup oleh Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik.
Turut dihadiri Asisten III Setda Sulbar Jamil Barambangi, Kepala Dinas Kominfopers Sulbar Mustari Mula, FKUB, para pemuda, unsur media, dan tamu undangan lainnya.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |