Selasa, 27 September 2022 - 18:26 WIB
Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa menerima kunjungan jajaran pengurus Nahdatul Ulama (NU) Pasangkayu, di Kantor Bupati Pasangkayu, Senin (26/9/2022).
Artikel.news, Pasangkayu — Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa menerima kunjungan jajaran pengurus Nahdatul Ulama (NU) Pasangkayu, di Kantor Bupati Pasangkayu, Senin (26/9/2022).
Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat bupati itu, berlangsung santai dan hangat. Sesekali candaan menyeruak.
Bupati mengapresiasi pertemuan dengan pengurus NU Pasangkayu itu. Sebagai momentum silaturahim, serta ajang membangun kesepahaman bersama dalam mendorong percepatan pembangunan.
“Organisasi NU adalah salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia. Memiliki komitmen yang cukup kuat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta dalam pembangunan akhlak umat” terang bupati.
Ketua Partia Golkar Pasangkayu ini berharap, NU Pasangkayu dapat menjadi perekat yang kuat bagi persatuan umat di kabupaten yang dipimpinnya. Serta ikut membantu menjaga kestabilan kehidupan antar umat beragama di daerah yang memiliki ragam suku, agama, dan budaya ini.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |