Ahad, 04 Januari 2026 - 22:25 WIB
Awal Januari 2026, Forbes merilis daftar 10 orang terkaya di Indonesia. Berdasarkan data per Sabtu (3/1/2026), jajaran teratas masih didominasi oleh para konglomerat yang bergerak di sektor petrokimia, pertambangan, perbankan, hingga teknologi.(Foto: Forbes)

Artikel.news, Jakarta - Awal Januari 2026, Forbes merilis daftar 10 orang terkaya di Indonesia. Berdasarkan data per Sabtu (3/1/2026), jajaran teratas masih didominasi oleh para konglomerat yang bergerak di sektor petrokimia, pertambangan, perbankan, hingga teknologi.
Di posisi teratas, nama Prajogo Pangestu masih bertahan sebagai orang terkaya di Indonesia.
Konglomerat kelahiran Bengkayang, Kalimantan Barat, itu tercatat memiliki kekayaan sebesar 38,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp643 triliun (dengan asumsi kurs Rp 16.700 pada 3 Januari 2026).
Nilai tersebut mengalami penurunan dibandingkan posisi 2 Desember 2025, ketika total kekayaannya masih tercatat mencapai 42,1 miliar dollar AS.
Di bawah Prajogo Pangestu, peringkat orang terkaya Indonesia masih diisi oleh sejumlah nama besar yang konsisten bertahan di jajaran atas.
Mereka adalah Low Tuck Kwong, serta duo bersaudara pemilik Grup Djarum, yakni Robert Budi Hartono dan Michael Hartono.
Dilansir dari Kompas.com, Ahad (4/1/2026), daftar orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026 tidak mengalami banyak perubahan dibandingkan peringkat yang dirilis oleh Forbes pada akhir Desember 2025.
Meski demikian, ada nama baru yang masuk jajaran 10 besar, yakni Agoes Projosasmito.
Ia merupakan Presiden Komisaris Amman Mineral Internasional, salah satu perusahaan pertambangan tembaga dan emas terbesar di Indonesia.
Dilansir dari The Real-Time Billionaires, berikut daftar lengkap orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026:
1. Prajogo Pangestu
Prajogo Pangestu adalah pendiri PT Barito Pacific, perusahaan yang bergerak di sektor petrokimia dan energi.
Saat ini, total kekayaan mencapai 38,5 miliar dollar AS, atau sekitar Rp643 triliun.
Dengan jumlah tersebut, Prajogo menempati peringkat ke-55 orang terkaya di dunia serta peringkat ke-13 di Asia.
2. Low Tuck Kwong
Low Tuck Kwong adalah pendiri perusahaan tambang batu bara PT Bayan Resources.
Ia menjadi orang terkaya kedua di Indonesia dengan kekayaan yang tercatat sebesar 23,1 miliar dollar AS atau sekitar Rp386 triliun.
3. Robert Budi Hartono
Pemilik saham pengendali BCA dan pendiri Grup Djarum ini memiliki total kekayaan bersih yang mencapai 21,5 miliar dollar AS, setara Rp359 triliun.
4. Michael Hartono
Michael Hartono yang juga menjadi pemilik BCA serta Grup Djarum ini tercatat memiliki kekayan yang mencapai 20,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp344 triliun.
Jumlah ini sedikit turun dari posisi 22 Desember 2025 yang mencapai 20,8 miliar dollar AS.
5. Tahir dan keluarga
Tahir dan keluarga merupakan pendiri Mayapada Group yang bergerak di bidang kesehatan, real estate, dan perbankan.
Saat ini, total kekayaannya mencapai 10,8 miliar dollar AS, atau sekitar Rp180 triliun.
6. Otto Toto Sugiri
CEO sekaligus pendiri PT DCI Indonesia Tbk ini memiliki kekayaan yang mencapai 9,6 miliar dollar AS, atau sekitar Rp160 triliun, naik dari sebelumnya 8,7 miliar dollar AS pada 1 Januari 2026.
7. Haryanto Tjiptodihardjo
Haryanto Tjiptodihardjo adalah Direktur Utama PT Impack Pratama Industri Tbk. Total kekayaannya tercatat mencapai 8,9 miliar dollar AS, atau sekitar Rp149 triliun.
8. Sri Prakash Lohia
Pendiri perusahaan tekstil dan petrokimia Indorama Corporation ini tercatat memiliki kekayaan mencapai 8 miliar dollar AS atau sekitar Rp134 triliun.
9. Marina Budiman
Salah satu pendiri dan Presiden Komisaris PT DCI Indonesia Tbk ini memiliki kekayaan mencapai 6,9 miliar dollar AS, atau sekitar Rp115 triliun.
10. Agoes Projosasmito
Agoes Projosasmito masuk dalam jajaran 10 besar orang terkaya di Indonesia pada awal Januari 2026. Ia menggeser Hermanto Tanoko, yang sebelumnya menempati posisi ini.
Saat ini, ia tercatat memiliki kekayaan sebesar 5,7 miliar dollar AS, atau sekitar Rp95 triliun.
| Laporan | : | Fadli |
| Editor | : | Ruslan Amrullah |