Jumat, 02 Januari 2026 - 17:15 WIB

Artikel.news, Pasangkayu - Dalam rangka pelaksanaan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Tahun 2026, Kementerian Agama Kabupaten Pasangkayu menggelar jalan sehat yang diikuti enam kabupaten se-Provinsi Sulawesi Barat, Jumat (2/1/2026).
Pelaksanaan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Tahun 2026 dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Pasangkayu dengan mengusung tema " Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju", dan akan berlangsung selama 3 hari yang dimulai tanggal 2 sampai dengan 4 Januari 2026.
Bupati Pasangkayu H Yaumil Ambo Djiwa SH yang didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Pasangkayu Muh Zain Machmoed melepas sebanyak 4.350 peserta jalan sehat yang diikuti enam kabupaten, yaitu Polewali Mandar, Majene, Mamasa, Mamuju, Mamuju tengah, dan Pasangkayu.
Rute Jalan Sehat ini dimulai dari jalan Moh Hatta, kemudian menyusuri sejumlah ruas jalan, hingga akhirnya finish di halaman Kantor Bupati Pasangkayu. Sepanjang rute, peserta tampak menikmati kegiatan dengan ceria, semangat dan sambil menyapa satu sama lain.
Dalam amanatnya, Bupati Pasangkayu menyampaikan mengapresiasi kepercayaan Kementerian Agama Provinsi Sulawesi barat yang menjadikan Pasangkayu sebagai tuan rumah peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Tahun 2026 tingkat Provinsi Sulawesi Barat.
Yaumil menyebut, kegiatan tersebut berdampak positif terhadap perekonomi Kabupaten Pasangkayu. Hotel serta UMKM menjadi bukti nyata bahwa aktivitas ekonomi meningkat berkat adanya kegiatan ini.
Tak hanya itu, Peringatan HAB ke-80 Tahun 2026 tingkat Provinsi Sulawesi Barat di Pasangkayu menjadi simbol penguatan peran Kementerian Agama sebagai perekat kerukunan bangsa, penggerak ekonomi umat, sekaligus mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.
Di akhir amanatnya, Yaumil berharap, peringatan HAB ke-80 Tahun 2026 tingkat Provinsi Sulawesi Barat dapat berjalan aman hingga selesai serta meninggalkan kesan positif bagi seluruh peserta dan masyarakat Pasangkayu.
| Laporan | : | Faisal |
| Editor | : | Ruslan Amrullah |