Kamis, 20 Mei 2021 - 20:22 WIB
Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman membahas master plan sistem transportasi Mamminasata bersama perwakilan GIZ dalam rangka proyek SUTRI NAMA & INDOBUS (Sustainable Urban Transport Programme Indonesia) serta proyek Felicity (Financing Energy for Low-carbon Investment-Cities Advisory Facility).
Artikel.news, Makassar - Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman membahas master plan sistem transportasi Mamminasata bersama perwakilan GIZ dalam rangka proyek SUTRI NAMA & INDOBUS (Sustainable Urban Transport Programme Indonesia) serta proyek Felicity (Financing Energy for Low-carbon Investment-Cities Advisory Facility).
Pada pertemuan yang berlangsung di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (20/5/2021) tersebut, pihak GIZ diwakili oleh Gerd Fleischer (Lead Climate Advisor) beserta tim dan Perwakilan Pemerintah Swiss.
Perwakilan Pemerintah Swiss tersbeut adalah State Secretariat for Economic Affairs Andrea Zbinden dan Banu Sjadzali.
"Secara umum, pertemuan ini terkait pembahasan perencanaan transportasi massal BRT di kawasan Mamminasata," kata Andi Sudirman di akun Facebook-nya, Kamis (20/5/2021).
Laporan | : | Aan |
Editor | : | Ruslan Amrullah |