Rabu, 17 Juli 2024 - 11:30 WIB
Anggota DPRD Parepare sekaligus Bakal Calon Wali Kota Parepare, Hermanto turut mengucapkan selamat ulang tahun ke-87 Himpunan Keluarga Massenrempulu (HIKMA).
Artikel.news, Parepare -- Anggota DPRD Parepare sekaligus Bakal Calon Wali Kota Parepare, Hermanto turut mengucapkan selamat ulang tahun ke-87 Himpunan Keluarga Massenrempulu (HIKMA).
Sebagai sosok tokoh muda HIKMA, Hermanto menyerukan terus perkuat silaturahmi dan tingkatkan semangat kekeluargaan antar sesama warga HIKMA.
"Dirgahayu ke-87 HIKMA, tanggal 17 Juli 2024. Mari merajut kebersamaan dan memperkuat silaturahmi dalam lembaran kekeluargaan. Tana Rigalla Tana Riabbusungi," kata Hermanto yang juga Ketua DPC Partai Hanura Parepare, Rabu (17/7/2024).
Semangat kekeluargaan sejalan dengan tema HUT HIKMA, sering diserukan Hermanto. Beberapa hari lalu, Hermanto mengumpulkan keluarga besarnya, yakni keluarga Riati untuk family gathering di Pantai Lumpue, Parepare.
Nuansa kekeluargaan, kebersamaan, dan kekompakan mengalir dalam family gathering tersebut.
Beberapa tokoh HIKMA seperti Dr H Parman Parid, Prof Dr Amaluddin yang juga adalah keluarga besar Riati dalam kesempatan itu menyerukan kesolidan keluarga dan dukungan kuat kepada Hermanto yang dinilai berhasil berkiprah di politik.
Dukungan kuat keluarga besar juga pastinya untuk Hermanto jika ikut berkontestasi di Pilkada Parepare 2024.
"Performa sudah memadai (tentang sosok Hermanto), ikhtiar sudah dilakukan, tapi itu belum cukup tanpa dukungan doa. Tugas kita semua anggota keluarga besar Riati untuk menyatukan dukungan dan mendoakan, semoga karier politik saudara kita Hermanto semakin cemerlang ke depan," tegas Parman Parid yang juga Sekretaris DPD HIKMA Parepare.
Laporan | : | Wahyu |
Editor | : | Ruslan Amrullah |