Kamis, 15 Juni 2023 - 22:09 WIB
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare kembali disurvei akreditasi oleh Tim Surveior Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Kementerian Kesehatan RI.
Artikel.news, Parepare -- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare kembali disurvei akreditasi oleh Tim Surveior Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Kementerian Kesehatan RI.
Pembukaan survei dilakukan melalui virtual atau zoom meeting (daring) di Aula RSUD Andi Makkasau, Kamis (15/6/2023).
Selanjutnya tim akan turun langsung survei lapangan (luring) ke RSUD Andi Makkasau pada Sabtu (17/6/2023). Tim survei yang akan turun adalah drg Wahida Budimansyah MKes FISQua, Dr dr Azwar Amir, dan Andi lDewi Batari.
Direktur RSUD Andi Makkasau, dr Hj Renny Anggraeny Sari memimpin langsung pembukaan survei akreditasi virtual, didampingi dua Wakil Direktur, drg Andi Cenrara Tonralipu dan dr H Ibrahim Kasim. Serta turut didampingi oleh Dewan Pengawas (Dewas), H Minhajuddin Ahmad dan Hj Amina Amin.
Dalam paparannya secara virtual di hadapan tim penilai, Renny mempresentasikan capaian bidang-bidang dan inovasi layanan yang selama ini diterapkan RSUD Andi Makkasau.
Tim surveior KARS sebelumnya sudah melakukan simulasi penilaian akreditasi rumah sakit pada April 2023. Karena itu, Renny optimis hasil survei akan menaikkan nilai akreditasi RSUD Andi Makkasau menjadi paripurna dari sebelumnya madya.
"Mulai hari ini dilakukan survei final untuk akreditasi rumah sakit. Semoga berjalan dengan baik," harap Renny.
Renny mengungkapkan tim surveior itu untuk menilai kesiapan RSUD Andi Makkasau dalam proses akreditasi yang menjadi salah satu kewajiban rumah sakit.
"Tujuan utama itu untuk menjaga mutu layanan kesehatan rumah sakit kepada pasien. Kami berharap survei tim dari KARS nantinya dapat memberikan penilaian terbaik dan membawa RSUD Andi Makkasau mencapai akreditasi tertinggi yaitu paripurna," tandas Renny.
Puluhan dokter dari anggota komite medik, serta para staf RSUD Andi Makkasau turut hadir dalam pembukaan survei akreditasi secara virtual.
Tim Surveior dijadwalkan melakukan agenda survei penilaian selama tiga hari ke depan mulai 15 hingga 17 Juni 2023.
Laporan | : | Wahyu |
Editor | : | Ruslan Amrullah |