Senin, 22 Januari 2024 - 18:09 WIB
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Makassar Mahyuddin menyambangi Kantor DPD REI (Real Estate Indonesia) Provinsi Sulsel di Makassar, Senin (22/1/2024).
Artikel.news, Makassar - Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Makassar Mahyuddin menyambangi Kantor DPD REI (Real Estate Indonesia) Provinsi Sulsel di Makassar, Senin (22/1/2024).
Mahyuddin bertemu dengan Ketua REI Sulsel Mahmud Lambang dan jajarannya untuk membahas percepatan Penerapan Undang Undang Nomor 1 Tahun 2011, dan Perda Kota Makassar Nomor 1 Tahun 2023 Tentang Penyediaan Penyerahan dan Pengelolaan Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum Perumahan.
Sekaligus penyerahan sertifikat peruntukan PSU Perumahan Mitra Berdikari Asri lokasi Bulurokeng dari pengembang ke Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Perkim Makassar.
Pada pertemuan ini, Mahyuddin didampingi oleh Kepala Bidang PSU Nurhidayat beserta jajarannya.
Laporan | : | Wahyu |
Editor | : | Ruslan Amrullah |