Selasa, 18 November 2025 - 16:52 WIB
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Mario Said bersama Kabid PMPTSP Kota Makassar menghadiri Sulsel Talk Periode November 2025, pada Senin (17/11/2025).

Artikel.news, Makassar — Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Mario Said bersama Kabid PMPTSP Kota Makassar menghadiri Sulsel Talk Periode November 2025, pada Senin (17/11/2025).
Kegiatan diskusi ini mengangkat tema “Akselerasi Investasi Untuk Peningkatan Kapasitas & Daya Saing Ekonomi Sulawesi Selatan di Era Transformasi”.
Acara yang digelar di Baruga Phinisi lantai 4, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulsel, Jl Jenderal Sudirman, Makassar, ini, menjadi ruang diskusi strategis untuk memperkuat kolaborasi antar pemangku kepentingan dalam mendorong arus investasi yang lebih progresif dan adaptif.
Melalui forum ini, diharapkan terbangun sinergi yang berkelanjutan demi percepatan pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan dan peningkatan daya saing daerah.
DPMPTSP Kota Makassar berkomitmen untuk terus mendukung upaya peningkatan iklim investasi demi pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
| Laporan | : | Aan |
| Editor | : | Ruslan Amrullah |