Selasa, 07 Mei 2024 - 20:16 WIB
Wali Kota San Manuel, Filipina, Doña Cresencia Reyes Tesoro.(Foto: Instagram @mayordonyatesoro)
Artikel.news, Manila - Doña Cresencia Reyes Tesoro adalah seorang wanita politisi di Filipina yang kini menjabat sebagai Wali Kota San Manuel, Provinsi Tarlac.
Perempuan cantik yang akrab disapa Donya Tesoro ini mewarisi darah pemimpin dari sang ayah yang juga seorang politisi dan pernah menjadi Wali Kota San Manuel.
Donya mulai menjalani karier politik sebagai wali kota pada tahun 2019. Sebelumnya, ia pernah menjadi wakil wali kota di San Manuel pada 2016 hingga 2019.
Sebelumnya, ia juga sempat menjadi anggota dewan di kota kecil tersebut pada 2013 hingga 2016.
Ayah Donya bernama Berjamin D Tesoro telah meninggal dunia pada 2022. Ia adalah mantan perwira militer lalu terjun ke politik dan menjadi wali kota.
Donya lahir pada tanggal 5 April 1991. Ia lulus SMA dari OB Montessori Center di Greenhills, San Juan.
Setelah menerima gelar Bachelor of Arts di bidang Komunikasi dari Miriam College, Donya langsung mencalonkan diri sebagai anggota dewan di kotanya.
Dia menerima gelar Magister Manajemen Publik pada tahun 2018 dari Sekolah Pemerintahan Ateneo saat menjadi sebagai Wakil Wali Kota San Manuel.
Donya juga pernah menjabat sebagai Wakil Presiden Eksekutif Lady Local Legislators League (4L) Filipina dari tahun 2016 hingga 2019.
Perempuan berusia 33 tahun ini berhasil masuk dalam daftar "Walikota Milenial" Mega Manila, ketika dia terpilih pada pemilu nasional 2019, dan masuk dalam Women of Style and Substance Majalah People Asia untuk tahun 2020.
Laporan | : | Cullank |
Editor | : | Ruslan Amrullah |