Jumat, 19 November 2021 - 16:21 WIB
Bupati Pasangkayu yang juga Ketua Askab PSSI Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa, membuka secara resmi Liga 3 Indonesia Zona Sulawesi Barat Di Stadion Gelora Djiwa Pasangkayu, pada Kamis (18/11/2021). Kapolda Sulbar Irjen Pol Eko Budi Sampurno yang sedang melakukan kunjungan kerja di Pasangkayu turut hadir pada acara pembukaan tersebut.
Artikel.news, Pasangkayu - Bupati Pasangkayu yang juga Ketua Askab PSSI Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa, membuka secara resmi Liga 3 Indonesia Zona Sulawesi Barat Di Stadion Gelora Djiwa Pasangkayu, pada Kamis (18/11/2021).
Kapolda Sulbar Irjen Pol Eko Budi Sampurno yang sedang melakukan kunjungan kerja di Pasangkayu turut hadir pada acara pembukaan tersebut.
Bahkan, kapolda hadir lengkap bersama sejumlah pejabat inti di Polda Sulbar seperti Wakapolda Brigjen Umar Faroq, Karo Ops Kombes Muhammad Helmi, Dir Intel Kombes Iwan Surya Ananta, Kabid Dokkes Asmarahadi.
Juga hadir Ketua Asprov PSSI Sulbar Agus Ambo Djiwa bersama sejumlah pengurus PSSI Sulbar.
Sedangkan pejabat di Pasangkayu yang hadir adalah Wakil Bupati Herny Agus, Ketua DPRD Alwiaty, dan unsur Forkopimda Pasangkayu.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |