Ahad, 23 Mei 2021 - 18:31 WIB
Artikel.news, Jakarta - Jihane Almira Chedid adalah Puteri Indonesia Pariwisata 2020 yang akan mewakili Indonesia pada ajang pemilihan Miss Supranational 2020 di Polandia tahun 2021 ini.
Dilansir dari Liputan6.com, Minggu (23/5/2021), Jihane mulai dikenal luas setelah mengikuti ajang pemilihan cover salah satu majalah remaja pada 2014 lalu. Cewek berdarah Lebanon ini tak hanya dikenal sebagai model saja, tetapi juga dikenal sebagai seorang aktris.
Dara kelahiran Semarang, 4 Februari 2000, ini, telah membintangi beberapa judul film layar lebar dan sinetron. Ia pun semakin dikenal luas oleh publik setelah mengikuti ajang kontes kecantikan Puteri Indonesia 2020 mewakili Jawa Tengah.
Jihane berhasil mendapatkan Runner Up II dan mendapat gelar sebagai Puteri Indonesia Pariwisata 2020 dan Miss Supranational Indonesia 2020.
Bahkan, beberapa waktu lalu Jihane Almira mengunggah foto perdananya bersama Miss Supranational 2019 di akun Instagram pribadinya. Foto Jihane dan Miss Supranational 2019 Anntonia Porslid ini pun langsung mendapat apresiasi dari netizen.
Berikut beberapa penampilan mempesona Jihane di akun Instagram pribadi dan akun Instagram resmi Puteri Indonesia:
Laporan | : | Cullank |
Editor | : | Ruslan Amrullah |