Senin, 20 Januari 2025 - 22:24 WIB
Gubernur Maluku Utara Terpilih, Serly Tjoanda.(Istimewa)
MArtikel.news, Makassar - Saat mendaftarkan diri sebagai calon gubernur pada Pilkada Serentak tahun 2024, ke-34 calon gubernur se-Indonesia harus melaporkan harta kekayaan mereka ke Komisi Pemberentasan Korupsi (KPK)
Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), para calon pemimpin provinsi ini melaporkan berbagai aset yang mereka miliki, seperti tanah, rumah, kendaraan, hingga harta bergerak lainnya.
Dari data harta kekayaan yang diperoleh melalui laman https://elhkpn.kpk.go.id/, ternyata Gubernur Maluku Utara Terpilih Sherly Tjoanda yang terkaya dibanding gubernur terpilih lainnya. Sherly memiliki kekayaan sebesar Rp709 miliar.
Sherly menggantikan suaminya Benny Laos sebagai calon gubernur, setelah sang suami meninggal dunia dalam kecelakaan, speedboat atau perahu motor yang ditumpanginya terbakar di Pulau Taliabu, Maluku Utara, pada Sabtu (12/10/2024).
Sedangkan yang paling sedikit harta kekayaannya atau yang termiskin adalah Gubernur Maluku Terpilih Hendrik Lewerissa. Dia "hanya" memiliki harta sebanyak Rp2 miliar lebih.
Berikut daftar lengkap kekayaan 34 gubernur terpilih se-Indonesia, yang diurus berdasarkan abjad:
1. Gubernur Aceh terpilih Muzakir Manaf - harta kekayaan Rp. 48.318.030.236
2. Gubernur Bali terpilih Wayan Koster - harta kekayaan Rp. 3.590.221.604
3. Gubernur Banten terpilih Andra Soni - harta kekayaan Rp. 2.599.650.000
4. Gubernur Bengkulu terpilih H. Helmi Hasan - harta kekayaan Rp. 7.432.054.979
5. Gubernur DKI Jakarta terpilih Pramono Anung Wibowo - harta kekayaan Rp. 104.285.030.477
6. Gubernur Gorontalo terpilih H. Gusnar Ismail - harta kekayaan Rp. 4.320.473.947
7. Gubernur Jambi terpilih H. Al Haris - harta kekayaan Rp. 5.898.644.402
8. Gubernur Jawa Barat terpilih H. Dedi Mulyadi - harta kekayaan Rp. 12.851.243.199
9. Gubernur Jawa Tengah terpilih Ahmad Luthfi - harta kekayaan Rp. 10.268.497.662
10. Gubernur Jawa Timur terpilih Khofifah Indar Parawansa - harta kekayaan Rp. 26.407.233.322
11. Gubernur Kalimantan Barat terpilih H. Ria Norsan - harta kekayaan Rp. 36.497.837.272
12. Gubernur Kalimantan Selatan terpilih H. Muhidin - harta kekayaan Rp. 414.808.683.068
13. Gubernur Kalimantan Tengah terpilih Agustiar Sabran - harta kekayaan Rp. 178.936.530.000
14. Gubernur Kalimantan Timur terpilih H. Rudy Mas'ud - harta kekayaan Rp. 183.304.283.772
15. Gubernur Kalimantan Utara terpilih H. Zainal A Paliwang - harta kekayaan Rp. 37.323.330.000
16. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung terpilih Hidayat Arsani - harta kekayaan Rp. 65.469.394.290
17. Gubernur Kepulauan Riau terpilih Ansar Ahmad - harta kekayaan Rp. 8.719.559.056
18. Gubernur Lampung terpilih Rahmat Mirzani Djausal - harta kekayaan Rp. 6.888.172.971
19. Gubernur Maluku terpilih Hendrik Lewerissa - harta kekayaan Rp. 2.094.460.006
20. Gubernur Maluku Utara terpilih Sherly Tjoanda - harta kekayaan Rp. 709.760.235.594
21. Gubernur Nusa Tenggara Barat terpilih H. Lalu Muhamad Iqbal - harta kekayaan Rp. 17.851.532.495
22. Gubernur Nusa Tenggara Timur terpilih Emanuel Melkiades Laka Lena - harta kekayaan Rp. 11.042.146.010
23. Gubernur Papua terpilih Matius Fakhiri - harta kekayaan Rp. 17.441.925.068
24. Gubernur Papua Barat terpilih Dominggus Mandacan - harta kekayaan Rp. 9.950.000.000
25. Gubernur Papua Barat Daya terpilih Elisa Kambu - harta kekayaan Rp. 17.176.294.682
26. Gubernur Papua Pegunungan terpilih John Tabo - harta kekayaan Rp. 4.800.024.708
27. Gubernur Papua Selatan terpilih Apolo Safanpo - harta kekayaan Rp. 2.214.378.640
28. Gubernur Papua Tengah terpilih Meki Nawipa - harta kekayaan Rp. 9.906.939.929
29. Gubernur Riau terpilih H. Abdul Wahid - harta kekayaan Rp. 4.806.046.622
30. Gubernur Sulawesi Barat terpilih H. Suhardi Duka - harta kekayaan Rp. 13.269.801.000
31. Gubernur Sulawesi Selatan terpilih Andi Sudirman Sulaiman - harta kekayaan Rp. 11.654.084.142
32. Gubernur Sulawesi Tengah terpilih Anwar Hafid - harta kekayaan Rp. 15.227.243.384
33. Gubernur Sulawesi Tenggara terpilih Andi Sumangeruka - harta kekayaan Rp. 623.452.380.000
34. Gubernur Sulawesi Utara terpilih Yulius Selvanus - harta kekayaan Rp. 51.685.550.000
35. Gubernur Sumatera Barat terpilih H. Mahyeldi - harta kekayaan Rp. 6.941.692.537
36. Gubernur Sumatera Selatan terpilih Herman Deru - harta kekayaan Rp. 143.200.649.580
37. Gubernur Sumatera Utara terpilih Muhammad Bobby Afif Nasution - harta kekayaan Rp. 57.552.729.408
Laporan | : | Supri |
Editor | : | Ruslan Amrullah |