Senin, 15 November 2021 - 21:27 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto
Artikel.news, Jakarta - Anggaran program pemulihan ekonomi nasional (PEN) hingga 12 November 2021 sudah terealisasi sebanyak Rp 483,91 triliun.
Realisasi tersebut sebanyak 65 persem dari pagu anggaran Rp744,77 triliun. Artinya anggaran PEN menuju akhir 2021 menyisakan Rp 260,86 triliun lagi.
"Terkait dengan perkembangan pemulihan ekonomi nasional, realisasi PEN sudah 65 persen, atau Rp 483 triliun," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Senin (15/11/2021), dikutip dari Detik.com.
Adapun rinciannya, klaster kesehatan Rp129,30 triliun (60,1 persen), klaster perlindungan sosial Rp139,04 triliun (74,5 persen), klaster program prioritas Rp74,39 triliun (63,1 persen).
Selanjutnya klaster dukungan UMKM dan korporasi Rp78,73 triliun (48,5 persem), dan klaster insentif usaha Rp62,47 triliun (99,4 persen).
Lebih detil, untuk realisasi klaster kesehatan sebesar Rp129,30 triliun terdiri dari diagnostik (testing dan tracing) sebesar Rp3,09 triliun (68,7 persen), therapeutic untuk insentif dan santunan nakes sebesar Rp14,47 triliun (76,4 persen), vaksinasi Rp26,6 triliun (46,1 persen).
Lalu, untuk realisasi klaster perlinsos sebesar Rp 132,49 triliun terdiri dari program PKH Rp 26,69 triliun, kartu sembako Rp 33,22 triliun, BLT desa Rp 18,85 triliun, BSU Rp 6,70 triliun, dan kartu pra kerja Rp 11,6 triliun.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |