Kamis, 27 Juni 2024 - 23:08 WIB
Rumsyah, seorang gadis asli Baduy Luar yang memiliki paras cantik, aktif membagikan aktivitas dan kondisi tempat tinggalnya di media sosial.(Foto: Instagram)
Artikel.news, Lebak - Rumsyah, seorang gadis asli Baduy Luar yang memiliki paras cantik, aktif membagikan aktivitas dan kondisi tempat tinggalnya di media sosial.
Kehidupan tradisional suku Baduy jarang diketahui publik. Namun, berkat keaktifan Rumsyah di medsos, perlahan-lahan suasana kehidupan tradisional tersebut mulai terekspos.
Melalui akun TikTok @rumsyahbadui, ia berhasil mengumpulkan pengikut hingga 65 ribu pengikut. Sedangkan di Instagram @rumsyani, jumlah pengikutnya sebanyak 33 ribu lebih.
Di kedua platform tersebut, Rumsyah sering mengunggah berbagai aktivitas sehari-hari masyarakat Baduy.
Video dan foto-foto yang dibagikannya memberikan wawasan tentang kehidupan tradisional Baduy yang jarang diketahui publik.
Selain itu, ia juga kerap berkolaborasi dengan sejumlah konten kreator untuk memperluas jangkauan kontennya.
Dilansir dari Tribunnews.com, Kamis (27/6/2024), Rumsyah selalu tampil tanpa makeup. Wajahnya yang bersih dan juga ayu mendapat banyak pujian dari warganet.
Selama ini, ketika Rumsyah tampil dalam sebuah video, gadis muda tersebut tak pernah terlihat berdandan yang berlebihan.
Rumsyah berdandan apa adanya, layaknya gadis Baduy Luar. Ia mengenakan baju mirip kebaya warna hitam, dan kain jarik hitam motif biru.
Banyak netizen yang penasaran dengan rahasia kecantikan Rumsyah. Sebab, Rumsyah tampak cantik alami, berbeda dari kebanyakan warga kota yang terlihat cantik setelah menggunakan makeup.
Suku Badui bermukim di wilayah Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten.
Permukimannya terpusat di daerah aliran sungai pada sungai Ciujung yang termasuk dalam wilayah Cagar Budaya Pegunungan Kendeng.
Laporan | : | Fadli |
Editor | : | Ruslan Amrullah |