Kamis, 07 Maret 2024 - 23:09 WIB
Kembali pelajar UPTD SMPN 1 Kota Parepare mengukir prestasi. Kali ini di ajang Pemilihan Dara dan Daeng tingkat Kota Parepare 2024, siswa dan siswi SMPN 1 mendominasi juara.
Artikel.news, Parepare -- Kembali pelajar UPTD SMPN 1 Kota Parepare mengukir prestasi. Kali ini di ajang Pemilihan Dara dan Daeng tingkat Kota Parepare 2024, siswa dan siswi SMPN 1 mendominasi juara.
Masing-masing Muhammad Restu menjadi juara satu Daeng, dan Andi Nuraqilah juara satu Dara.
Berturut-turut, Muhammad Azka menjadi runner-up 1 Daeng, dan Almira Tunggal Dewi runner-up 1 Dara.
Selanjutnya, Ridho kuswardoyo runner-up 2 Daeng, dan Yumna runner-up 2 Dara. Itu masih ditambah Muhammad Dzaki yang menjadi harapan 1 Daeng.
Tidak sampai di situ, pelajar SMPN 1 lainnya mendapatkan penghargaan pada kategori khusus. Yakni Dara Berbakat atas nama Muthia, serta Kostum Terbaik dan Terfavorit Dara atas nama Naifah.
Kepala SMPN 1 Parepare, Dra Hj Sri Enyludfiah MPd memberikan apresiasi dan berterima kasih kepada anak didiknya beserta para guru pembimbing atas prestasi ini.
"Alhamdulillah anak didik kami UPTD SMP Negeri 1 Parepare meraih prestasi luar biasa di ajang Pemilihan Dara dan Daeng Kota Parepare 2024. Selamat kepada anak-anakku dan para guru pembimbingnya. Spensa gemilang dengan prestasi dan karya," kata Sri Enyludfiah.
Selanjutnya pemenang di ajang Pemilihan Dara dan Daeng tingkat Kota Parepare ini, akan mewakili Parepare ke tingkat Provinsi Sulsel.
Laporan | : | Wahyu |
Editor | : | Ruslan Amrullah |